Monday, December 9, 2019

5 Alasan Seru Berlibur di Kepulauan Bangka Belitung Akhir Tahun Ini

Sebentar lagi masuk waktu liburan natal dan tahun baru nih. Sudah punya destinasi wisata yang
akan kamu kunjungi belum? Kalau kamu berencana mengunjungi kepulauan Bangka Belitung, pas
banget kamu baca artikel ini. Karena saya sering mudik ke rumah nenek di pulau Bangka, dan baru
saja mengunjungi pulau Belitung jadi saya bisa kasih tau kamu kenapa pulau Bangka Belitung bisa
jadi pilihan berlibur kamu akhir tahun ini. Selamat membaca!


Kenapa kamu harus liburan ke Pulau Bangka Belitung? Ini 5 alasannya : 


  1. Wisata pantai yang tak terbatas


Iya, namanya juga wisata di pulau, pasti tujuan utamanya adalah berlibur di pantai-pantai cantik menikmati udara sekitar. Di pulau Bangka terdapat puluhan pantai yang bisa dikunjungi seperti Pantai Parai Tenggiri, Pantai Matras, Pantai Tanjung Pesona, Pantai Tikus, Pantai Pasir Padi dan banyak pilihan lainnya. Sementara di pulau Belitung negeri laskar pelangi pun ada banyak tujuan wisata instagramable yang bisa kamu datangi seperti Pantai Tanjung Tinggi, Pantai Tanjung Pendam, Pantai Tanjung Kelayang dan masih banyak pilihan lainnya. Asyiknya, disini bahkan masih sangat banyak pantai yang belum dikomersilkan alias masih belum dikelola sehingga kita bisa berlibur ala private beach milik pribadi. Duh pasti enak buat berenang dan piknik bareng keluarga. Tapi tetap harus hati-hati ya!


  1. Pilihan kuliner yang serba makanan laut


Kalau kamu penyuka seafood, maka kamu wajib banget berkunjung kesini! Bayangin, beda pulau aja
makanan khasnya sudah berbeda. Pulau Bangka dan Belitung masing-masing punya ciri khas
kulinernya sendiri. Kalau kamu datang kesini kamu bisa mencoba berbagai menu laut seperti Lempah
Kuning, Sambal Rusip, Sambalingkung, Kecalo, Pantiaw, Lakso Bangka, Mie Belitung, Pempek
Bangka, Ikan Bebulus dan masih banyak menu lainnya. Oh ya kalau berkunjung ke Sungailiat di
Bangka kamu harus coba makan di restoran seafood Raja Laut, sementara kalau di Pangkalpinang
kamu nggak boleh melewatkan restoran Asui Seafood. Nah beda lagi kalau di Pulau Belitung,
restoran yang saya rekomendasikan adalah RM Fega di Manggar dan restoran seafood di Pulau
Kepayang. Dijamin nggak akan nyesel deh!


  1. Nyobain Kopi Khas Bangka-Belitung di Kota 1001 Warung Kopi


Kalau di Jakarta lagi tren minuman es kopi susu, di Bangka Belitung sih udah sejak lama terkenal
dengan kedai kopi legendarisnya. Jika berkunjung ke Bangka kamu bisa mencicipi kopi di Kedai Kopi
Tung Tau dengan menu khasnya Kopi’O. Kalau kamu sedang di Pulau Belitung kamu wajib banget ke
Kota Manggar yang punya julukan Kota 1001 Warung Kopi saking banyaknya tempat ngopi disana.
Jangan lupa untuk mampir ke Warung Kopi 1001 ya yang sudah punya review banyak di Google.


  1. Mencoba Wisata Sejarah ke Kota Muntok


Pernah dengar kalau presiden dan wapres pertama RI Soekarno - Hatta sempat diasingkan ke Pulau Bangka? Ya, tepatnya di Muntok, Kabupaten Bangka Barat pada tahun 1949. Nah kamu bisa berkunjung ke Pesanggrahan Menumbing dan Pesanggrahan Muntok yang jadi tempat pengasingan bersejarah tersebut. Lokasinya berada di Bukit Menumbing dengan ketinggian 445 meter di atas permukaan laut. 



5. Banyak pilihan oleh-oleh


Biasanya nih kalau ke Bangka Belitung pasti banyak yang nitip dibawakan oleh-oleh kerupuk kemplang. Tapi ternyata banyak juga lho pilihan cemilan lainnya yang bisa dibawa pulang. Misalnya saja kerupuk Getas, sambalingkung, lempok cempedak, sambal rusip, otak-otak, kericu, kue rintak, hingga sirup jeruk kunci. Menarik banget kan?

Nah, sudah yakin kan akan berkunjung ke Pulau Bangka Belitung?

3 Pulau Terkenal di Kepulauan Seribu Jakarta untuk Berakhir Pekan

Nggak usah jauh-jauh kalau mau liburan ke pantai. Di kepulauan seribu Jakarta juga ada banyak
sekali wisata pulau yang punya pemandangan cantik dan fasilitas yang lengkap untuk sekedar
melepas penat di akhir pekan. Sebenarnya ada puluhan pulau yang bisa kamu kunjungi disana,
tergantung selera ingin pulau yang lebih ramai atau tidak terlalu ramai, ingin snorkling atau sekedar
duduk duduk di pantai.


Nah berikut ini saya rekomendasikan 3 pantai paling terkenal yang ada di pulau seribu Jakarta


  1. Pulau Bidadari
Pulau ini termasuk yang paling dekat jaraknya dari pusat kota. Dengan kapal cepat kira-kira waktu
tempuhnya hanya 25 menit dari Dermaga Marina Ancol. Biasanya pulau Bidadari jadi pilihan untuk
yang memiliki banyak anak kecil karena meminimalisir kemungkinan mabok laut selama di perjalanan.


Fasilitas di pulau ini cukup lengkap dari mulai kolam renang anak, penangkaran rusa, bangunan
bersejarah Belanda seperti benteng dan Menara Martello dan peninggalan lainnya. Ika berkunjung
kesini kita juga bisa menikmati wisata jelajah pulau ke pulau terdekat yakni Pulau Kelor, Pulau Onrust
dan Pulau Kahyangan.



Selain berkeliling sambil belajar sejarah, di pulau ini juga tersedia restoran, ruang meeting, mushola,
mini bar, lapangan olahraga (basket, billiard, volley, tenis meja dan sepak bola) hingga fasilitas water
sport seperti banana boat, canoe dan jetsky.


  1. Pulau Pari


Pulau Pari adalah salah satu dari sedikit pulau di Kepulauan Seribu yang memiliki penduduk. Namun
jumlah penduduknya tidak terlalu banyak sehingga suasananya masih sangat nyaman. Nah pulau ini
bisa kita kunjungi saat mencari trip untuk keluarga, bisnis, hingga honeymoon.


Sambil menikmati pemandangan pantai kita bisa juga barbeque ikan bakar khas Kepulauan Seribu,
menikmati sunset dan sunrise di tepi pantai sambil bersepeda atau mencoba menanam mangrove.
Jika ingin berjalan-jalan ke pantai kita juga bisa kok menikmati pilihan pantai yang indah seperti Pantai
Kresek, Pantai Lipi, Pantai Bintang dan Pantai Pasir Perawan. Seru banget ya?


  1. Pulau Tidung


Jika ingin berkunjung ke pulau yang satu ini kita bisa memilih dua lokasi pemberangkatan. Yang
pertama adalah dari Muara Angke dimana kita akan naik kapal ferry tradisional selama 2 jam 30
menit, atau berangkat dari Marina Ancol naik kapal speedboat dengan lama perjalanan satu jam saja. 


Pulau Tidung ini adalah salah satu yang fasilitasnya sudah sangat lengkap karena termasuk jadi
pulau paling ramai dikunjungi dibanding pulau lainnya. Penduduk lokal pulau ini juga sudah terbiasa
menjadi tour guide yang menemani para turis selama berlibur. 



Banyak kegiatan seru yang bisa kita lakukan di sini seperti jalan-jalan ke pantai barat, saung cemara
kasih dan Jembatan Cinta. Lalu mencoba water sport seperti bana boat, kano, atau sofa boat dan
snorkling di perairan sekitar pulau ini. 


Kira-kira pulau mana ya yang cocok untuk berakhir pekan?

Wednesday, December 4, 2019

3 Tips Cari Tiket Pesawat Promo yang Ampuh

Akhir tahun jadwalnya liburan nih, biasanya kita akan hunting tiket pesawat promo yang murah. Baik
itu di website menunggu promo atau datang ke acara travel fair, kira kira cara apa nih yang kamu
lakukan agar bisa dapat tiket pesawat promo?


Riset dari jauh-jauh hari


Berburu tiket untuk keberangkatan di waktu biasanya akan percuma karena semakin dekat tanggal
kepergian maka harga tiket sudah tidak ada yang murah lagi. Makanya jika ingin harga tiket pesawat
promo untuk pergi solo backpacker atau bersama keluarga sebaiknya kita sudah bersiap dari 3 bulan
sebelum tanggal yang ditentukan. Selain itu kita juga perlu cek berulang kali antara harga di
maskapai resmi atau di online travel agent seperti website Traveloka atau Tiket.com karena
biasanya ada perbedaan harga. Sebagai tips, coba cek harga tiket di hari minggu atau hari selasa
karena biasanya dua hari ini adalah waktu yang tepat untuk berburu tiket murah.


Beli tiket dengan hotel dalam satu paket sekaligus


Iya, di beberapa online travel agent ada yang menyediakan paket pembelian tiket pesawat murah dan
hotel sekaligus dan tentunya dengan penawaran menarik. Selain murah, kita juga bisa menghemat
tenaga untuk hunting tempat menginap lagi kan? Biasanya paket bundling ini sudah disesuaikan
dengan destinasi yang paling ramai dikunjungi di daerah tersebut karena hotelnya pun dipilihkan yang
berlokasi strategis.


Cek di travel fair


Saya sendiri nggak terlalu sering mencoba cara ini sih karena agak malas untuk berebutan dan
berdesakan dengan banyak orang yang juga sedang berburu tiket murah. Namun kalau kamu senang
dengan ambience ramai maka bisa dicoba untuk datang ke travel fair yang saat ini cukup sering
diselenggarakan oleh beberapa pihak dan brand. Siapa tau ada tiket miring yang tujuannya ke
destinasi yang kamu inginkan banget. Biasanya travel fair sudah punya rekanan dengan pihak bank
atau pembayaran lainnya sehingga bisa ada promo menarik diluar harga tiket yang memang sudah
murah. Menarik kan? 

Monday, December 2, 2019

Wisata Keluarga ke Dusun Bambu Lembang


Bila anda liburan ke Bandung, tidak komplet rasa-rasanya jika tidak berkunjung ke Dusun Bambu Lembang. Berada pada ketinggian ruang Bandung utara, situasi sejuk serta udara fresh tentu saja jadi agunan.Dusun Bambu umumnya jadi obyek wisata di Bandung yang harus didatangi, khususnya waktu anda berlibur ke Lembang serta sekelilingnya. Terletak tidak demikian jauh dari pusat kota Lembang. Diluar itu bersisihan dengan obyek wisata lain, hingga dapat anda buat jadi satu paket.

Tertarik berkunjung ke tempat ini? silakan baca dahulu reviewnya berikut ini ya.

Dusun Bambu Family Leisure Park Bandung

Dusun Bambu Bandung mulai diketahui publik seputar awal tahun 2014. Dari pertama bekerja, langsung mengisap banyak pengunjung. Lumrah saja sich, hal yang ditawarkan oleh tempat ini terhitung baru serta bawa situasi ‘segar’.


Dahulu, obyek wisata di Lembang rasa-rasanya seperti itu-itu saja. Kehadiran Dusun Bambu bawa pilihan situasi baru buat pelancong yang bertandang ke Bandung.
Mengangkat ide eco friendly, obyek wisata di Bandung ini direncakan jadi salah satunya tempat eco wisata di jawa barat.

Ruang dusun bambu sendiri terhitung luas, serta di tata secara baik. Ada ruang kuliner, restoran unik, beberapa permainan, tempat bermalam berbentuk villa serta glamping, dan taman terbuka yang luas. Semua terkonsep secara baik.

Senang berpose serta mengunggahnya ke medsos? jangan cemas. Ada beberapa spot berpose yang unik serta memanjakan mata di sini.

Sama dengan di Dream Park Dago, Floating Market, De Ranch Lembang, Maribaya resort, the Lodge Maribaya, Trans Studio Bandung, atau Jendela Alam, tempat ini dapat anda buat jadi arah untuk wisata keluarga di Bandung.

Hal Menarik Serta Sarana

Beberapa hal yang dapat dilakukan di sini. Kita dapat sebatas nikmati susasana bersama dengan pasangan, nikmati kuliner di sejumlah resort serta kafe, bawa anak serta keluarga bermain bersama dengan, atau berjalan enjoy mengelilingi taman yang teratur.


Dari tempat parkir ke arah ruang penting jaraknya cukup jauh. Anda dapat berjalan telusuri sawah dengan gazebo-gazebo istirahat, atau memakai shuttle yang pergi tiap 5 menit sekali. Shuttle untuk pengunjung disiapkan gratis, serta dihiasi dengan bunga warna warni.

Diluar itu anda dapat juga bermalam di villa yang ada. Ingin sedikit beda? coba bermalam di sarana glamping yang ada di sini.

Beberapa tempat menarik serta hal yang dapat dilakukan diantaranya;

1. Bersantap Di Restoran Purbasari

Restoran Purbasari ada di tepi danau kecil. Tempat makan berbentuk saung-saung yang unik terdapat melingkari danau kecil yang memanjakan mata ini.
Umumnya tempat ini butuh reservasi lebih dulu, sebab penuh.

2. Kafe Burangrang

Kafe Burangrang tempatnya ada disamping danau kecil juga. Dari sini anda dapat bersantap sekalian nikmati situasi seputar dari ketinggian. Rasa-rasanya tentu asik sekali kan?

3. Lutung Kasarung Ruang

Pada saat awal bekerja, ruang lutung kasarung dapat disebutkan jadi spot paling favorite di Dusun Bambu. Tempat ini berbentuk beberapa tempat makan berupa sarang burung, serta ada pada ketinggian. Ada basis tempat mengelilingi ruang dari atas pohon juga.
Tempatnya memang unik, tetapi rasa-rasanya kurang nyaman untuk makan sebab jumlahnya orang yang berlalu lalang di paltform yang ada.

4. Taman Arimbi

Taman Arimbi adalah ruang taman yang mengelilingi tempat. Taman ini teratur rapi, dengan saluran sungai kecil ditengahnya.
Kita dapat mengelilingi sekitar taman, ajak sikecil bermain air di sejumlah ruang, serta berpose swafoto di beberapa spot memanjakan mata yang ada.

5. Pasar Khatulistiwa

Pasar khatulistiwa ialah seperti pujasera yang sediakan banyak type makanan. Di sini anda dapat pilih beberapa jenis minuman dan makanan, serta menikmatinya di beberapa tempat yang ada.

Pilihan kuliner di sini lumayan banyak yang dapat anda pilih.

Tidak hanya beberapa tempat di atas, anda pun mempunya beberapa pilihan kegiatan yang dapat dikerjakan.


Hadir bersama dengan keluarga? anda dapat ajak anak bermain di playground yang ada, naik perahu telusuri danau, melukis kaos, nikmati beberapa booth permainan yang ada, telusuri sawah serta taman, dan lain-lain.

Tempat Dusun Bambu

Alamat tempat Dusun Bambu Lembang persisnya berada di jalan Kolonel Masturi KM 11, Cisarua, Bandung Barat. Tempatnya gampang untuk dicapai baik dari arah Bandung atau dari Lembang.

Setelah dari Dusun Bambu, kita dapat berkunjung ke tempat yang lain di Lembang seperti air terjun pelangi yang ada tidak jauh dari sini, De Ranch Lembang, Floating Market, dan lain-lain.

Jalan Ke arah Dusun Bambu Bandung

Ada banyak rute jalan ke arah ke Dusun Bambu Bandung. Tidak hanya jalan penting, anda dapat juga memakai beberapa jalan pilihan. Ini akan bermanfaat sekali bila anda bertandang waktu long weekend atau musim libur. Umumnya jalan penting seringkali macet.

Rute Bandung – Ledeng – Lembang – Parongpong – Tempat. 
Ini adalah rute penting serta termudah untuk diikuti. Anda tinggal turuti jalan penting ke Lembang, serta belok kiri mengarah parongpong dari pertigaan sebelum kota Lembang.

Rute Bandung – Ledeng – Jalan Sersan Bajuri – Parongpong – Tempat. 
Rute ini satu jalan dengan kampung gajah, kampung daun, serta beberapa kafe di ruang sini. Anda belok kiri dari pertigaan di terminal ledeng ikuti jalan sersan bajuri.

Rute Cimahi – Jalan Cihanjuang – Parongpong – Tempat.
Rute Cimahi – Jalan Kolonel Masturi – Tempat. 
2 Rute pilihan ini dapat diambil bila starting poin dari ruang Cimahi.

Rute pilihan Bandung – Jalan Gegerkalong Girang – Jalan Cihanjuang – Parongpong – Tempat.
Rute pilihan Bandung – Jalan Gegerkalong Girang – Ciwaruga – Parongpong – Tempat.

Harga Ticket Masuk Dusun Bambu 2019

Harga ticket masuk Rp 20.000/ orang – weekend Rp 25.000
Mobil Rp 15.000
Motor Rp 10.000
Bis Rp 25.000
Mini bis Rp 25.000

Jam Buka

Jam buka dusun bambu lembang, bekerja dari mulai jam 09.00 – 21.000 WIB. Pada hari libur buka dari jam 08.00 – 23.00 WIB.

Cara Reschedule Tiket Kereta Api dengan Mudah


Kesempatan ini saya akan mengulas tentang langkah untuk lakukan reschedule atau mengubah agenda ticket kereta api. Meskipun proses nya tidak segampang kita pesan ticket baru, tetapi tidak ada kelirunya tahu dahulu langkah serta syarat-syaratnya supaya saat satu waktu kita perlu untuk lakukan reschedule atau mengubah agenda ticket kereta api karena itu kita dapat mengerjakannya lebih gampang.


Untuk sekarang (sampai tulisan ini dibikin) PT. KAI membuat suatu ketentuan yang cukup “merepotkan”, sebab proses reschedule atau pergantian agenda ticket kereta api TIDAK BISA dikerjakan dengan online. Berarti bila kita ingin lakukan reschedule atau mengubah agenda ticket kereta kita diwajibkan hadir langsung ke stasiun kereta api paling dekat yang berada di kota.

Ada banyak hal yang perlu disiapkan (dibawa) waktu kita ingin lakukan reschedule atau mengubah agenda ticket kereta api. Salah satunya ialah :

1. Bawa foto copy kartu jati diri penumpang, jati diri yang dibawa harus sesuai jati diri yang dipakai waktu pesan ticket.
2. Bawa kode booking bila memesang ticket dengan online, atau boarding pass bila beli ticket langsung di loket atau ticket telah di bikin.


Dalam masalah penumpang tidak bisa mengerjakannya sendiri sebab suatu hal serta lain perihal karena itu bisa diwakili dengan ketentuan perwakilan yang lakukan reschedule atau mengubah agenda ticket harus bawa jati diri penumpang yang ASLI dan fotokopinya.

Sesudah semua kriteria barusan komplet, karena itu langkah setelah itu hal yang paling “kurang meng-asyikan” yakni kita harus hadir ke stasiun paling dekat di kota kita. Di stasiun kita dapat ke arah loket 3 atau loket 4 supaya dibantu untuk proses reschedule atau mengubah agenda ticket kereta kita. Ada banyak hal-hal lain yang perlu dilihat:

Proses reschedule atau mengubah agenda ticket kereta api harus dikerjakan paling lambat 1 JAM SEBELUM KEBERANGKATAN KERETA serta sepanjang bangku masih ADA/TERSEDIA.

Jika biaya kereta api alternatif/arah tambah mahal karena itu penumpang harus membayar selisihnya. TAPI bila biaya kereta api alternatif/arah tambah murah karena itu TIDAK akan ada pengembalian dana.

Proses ini dipakai ongkos sebesar 25% dari harga ticket awal kita.
Reschedule atau mengubah agenda ticket TIDAK HARUS dikerjakan di stasiun keberangkatan. Jadi contoh saya akan pergi lewat stasiun Bandung, tetapi saya lakukan reschedule di stasiun Sukabumi, ini dapat dikerjakan. Tetapi bila yang berada di seputar kita bukan stasiun penting sebaiknya konfirmasi dulu lewat telp ke 123.

Demikian sedikit share tentang langkah reschedule atau mengubah ticket kereta api. Mudah-mudahan sukses serta selamat tiba di tujuan.

Terima kasih.

Bacaan lainnya :